
Mesin Cuci
TIPS AGAR MESIN CUCI TETAP AWET
Kini ada banyak sekali mesin-mesin canggih yang siap membantu Anda dalam menyelesaikan pekerjaan rumah tangga. Salah satunya adalah mesin cuci. Sesuai namanya, produk ini berguna sebagai alat bantu untuk mencuci pakaian-pakaian yang kotor. Sayangnya tidak banyak para pemilik mesin cuci yang tahu cara merawat mesin cuci yang baik dan benar. Kerusakan mesin cuci seringkali terjadi karena kurangnya perawatan dan adanya kesalahan dalam pemakaian mesin cuci, biasanya kerusakan yang ditimbulkan diantara:
-
Melebihi Kapasitas mesin cuci yang mampu menyebabkan kerusakan pada GearBox, Motor Listrik dan V-Belt.
-
Air Kotor yang menyebabkan kerusakan saluran buntu dan air mesin cuci kecil.
-
Mesin cuci diletakkan ditempat lembab sehingga menyebabkan kerusakan pada modul mesin cuci.

"Jangan Remehkan Kerusakan Yang Terlihat Kecil
Karena Akan Memicu Kerusakan Yang lebih Besar"
Kebanyakan Orang hanya bisa menggunakan mesin cuci sesuai dengan langkah-langkah yang tertera di buku manual panduannya tanpa mengerti metode perawatannya.Padahal merawat mesin cuci dapat membuat kinerja mesin cuci tetap berjalan normal dan meminimalisir kerusakan dikemudian hari. Selain itu, perawatan juga akan membuat mesin cuci menjadi sehat, bebas kuman, dan tidak menjadi sarang bakteri. Berikut beberapa cara mudah untuk merawat mesin cuci anda :
-
Lakukan Pembersihan Secara Rutin
Bersihkan semua bagian dari mesin cuci, mulai dari casing, pintu, bagian dalam tabung, dan selang-selangnya. Gunakan kain lap yang basah untuk menghilangkan kotoran dan debu dari permukaan mesin cuci tersebut.
-
Bukalah Pintu Mesin Cuci
Kebiasaan buruk para pengguna mesin cuci adalah menutup kembali pintu tabungnya setelah selesai mengeluarkan semua pakaian yang telah dicuci. Anda harus menyadari bahwa kebiasaan ini benar-benar keliru. Kondisi di dalam tangki mesin cuci akan menjadi lembab sehingga menjadi sarang kuman dan bakteri apabila dibiarkan tertutup.
-
Gunakan Sabun Deterjen Khusus
Sebisa mungkin pakailah produk deterjen khusus untuk mesin cuci saat Anda ingin mencuci pakaian kotor menggunakan mesin cuci. Deterjen ini akan membantu Anda mencuci lebih bersih serta tidak berakibat buruk terhadap produk mesin cuci.
-
Pastikan Instalasinya Selalu Baik
Agar dapat bekerja dengan baik, mesin cuci harus dilengkapi dengan sistem instalasi listrik dan air. Pastikan penyambungan instalasi listrik dan air mesin cuci tersambung dengan baik, tersambung rapi dan mudah memantau kondisi sambungan. Anda harus rutin memeriksa kondisi instalasi tersebut setiap waktu. Pastikan tidak ada sambungan pipa air yang rusak atau bocor. Pastikan pula tidak ada kabel yang terlilit atau robek sebab dapat mengakibatkan terjadinya korsleting.